Madrasah Darus-Sunnah kembali menggelar Penilaian Akhir Tahun (PAT) untuk semester genap tahun ajaran 2023-2024. Kegiatan ini diikuti oleh santri dari kelas 1 hingga kelas 5, yang berlangsung mulai tanggal 8 hingga 16 Juni 2024.
Penilaian Akhir Tahun merupakan momen penting bagi santri untuk mengukur sejauh mana pemahaman dan pencapaian akademik mereka selama satu semester. Bagi guru, momen ini dapat menjadi bahan evaluasi keefektifan pembelajaran yang telah dilakukan selama semester genap.
Kepala Madrasah Darus-Sunnah, Ustaz Tubagus Hasan Basri, M.A., menyampaikan bahwa PAT bertujuan untuk mengukur kompetensi dan kemampuan santri dalam berbagai mata pelajaran yang telah dipelajari. “Kami berharap, melalui PAT ini, para santri dapat menunjukkan hasil belajar yang optimal dan terus termotivasi untuk meningkatkan prestasi akademik mereka,” ujarnya.
Salah satu santri kelas 4, Ibrahim Fatih Fahlevi mengaku siap mengikuti PAT. “Saya sudah belajar dengan tekun di waktu siang dan malam. Saya berharap bisa mendapatkan nilai yang memuaskan,” ungkap Levi.
Di Madrasah Darus-Sunnah, pelaksanaan PAT kali ini berjalan dengan lancar dan tertib. Para santri terlihat fokus mengerjakan soal-soal yang ada di hadapannya. Mulai dari mata pelajaran umum seperti Matematika, Bahasa Indonesia, IPA, IPS, dan Pendidikan Agama Islam hingga mata pelajaran pesantren seperti Nahwu, Fiqih, Hadis, Bahasa Arab dan Akidah.

Setelah pelaksanaan PAT, hasil ujian akan diumumkan pada minggu terakhir bulan Juni 2024. Nantinya, hasil ujian tersebut akan dievaluasi secara menyeluruh untuk mengetahui perkembangan belajar siswa. Hasil ini juga akan menjadi bahan evaluasi bagi madrasah dalam merancang program pendidikan ke depan.
Madrasah Darus-Sunnah terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas dan membentuk karakter santri yang berakhlak mulia serta berprestasi. Dengan terlaksananya PAT ini, diharapkan para santri dapat mengevaluasi dan mempersiapkan diri lebih baik untuk tahun ajaran berikutnya.
Baharudin Ardani
Staff Madrasah Darus-Sunnah