Pada Senin, 12 Desember 2022, mahasiswi STAI Al Muhajirin Purwakarta melakukan studi banding ke Pesantren Darus-Sunnah. Rombongan yang berjumlah sekitar 30 orang tersebut tiba di Pesantren Darus-Sunnah sekitar pukul 10.00 WIB pagi. Kedatangan mereka disambut baik dan hangat oleh keluarga besar Darus-Sunnah.
Sambutan
Acara pada pagi hari ini dihadiri oleh Khadim Ma’had, Yayasan, Dewan Asatidz dan Dewan Musyrif. Rini Yulia, mahasantri semester 5 sebagai Master of Ceremony membuka langsung kegiatan pada pagi hari ini. MC mengawali acara dengan sambutan dari Khadim Ma’had Darus-Sunnah, KH. Zia Ul Haramein, Lc., M.Si. KH. Zia Ul Haramein, Lc., M.Si. mengucapkan terimakasih dan menyambut baik kunjungan yang dilakukan oleh STAI Al Muhajirin Purwakarta ke Darus Sunnah. Sekaligus bercerita sekilas mengenai Pesantren Darus-Sunnah yang didirikan oleh Ayahanda Allahu Yarham Kiai Ali Mustafa Yaqub tersebut. Sambutan selanjutnya adalah dari Pihak STAI Al Muhajirin Purwakarta yang disampaikan oleh Dr. KH. Cece Nur Hikmah, M.Ag. Beliau sekilas juga bercerita tentang bagaimana STAI Al Muhajirin Purwakarta, sejarahnya, program-program pembelajarannya dan lain sebagainya. Besar harapan beliau agar STAI Al Muhajirin Purwakarta dapat mencontoh program-program unggulan yang ada di Darus-Sunnah.
Selayang Pandang tentang Darus-Sunnah
Setelah mendengarkan kata sambutan, acara dialihkan dengan Selayang Pandang tentang Darus-Sunnah. Ustadz Muhammad Hanifuddin, Lc., S.S.I., S.Sos. selaku Lurah Pesantren dan Wakil Kepala Darus-Sunnah International Institute for Hadith Sciencies pada kesempatan ini telah menjelaskan secara panjang lebar tentang Pesantren Darus-Sunnah, mulai dari profilnya, yayasannya, strukturnya, kegiatan pembelajaran Darus-Sunnah pada era Kampus Merdeka, serta program pembelajaran hadis yang ada di Darus-Sunnah.
Trilogi Darus-Sunnah
Saudari Viki Mayanfa’uki, selaku Ketua Ikatan Mahasantri Darus-Sunnah (IMDAR) putri juga sekilas telah menyampaikan tentang trilogi yang ada di Darus-Sunnah yaitu Dirosah, Munazhamah, dan Istijmam. Viki menjelaskan bahwa ada beberapa Badan-Badan Khusus yang ada di Darus-Sunnah uang berfungsi untuk menunjang semangat berorganisasi mahasantri Darus-Sunnah, seperti LPM Majalah Nabawi, Lemkaris Rasionalika, SIDS, Itqon dan PMD.
Acara berikutnya dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Ada beberapa pertanyaan yang dilontarkan oleh mahasiswi STAI Al Muhajirim Purwa karta pada sesi ini, seperti bagaimana tata tertib yang diterapkan di Darus-Sunnah, sistem dirosahnya, amal usahanya, program-program unggulannya dan masih banyak lagi. Semoga semua jawaban atas pertanyaan tersebut dapat menjawab rasa penasaran mahasiswi STAI Al Muhajirin Purwakarta terhadap Pesantren Darus-Sunnah.
Acara pada siang hari ini ditutup dengan penyerahan cendera mata dari Pihak Darus-Sunnah dan STAI Al Muhajirin Purwakarta, Foto bersama dan ziarah ke makam Kiai Ali Mustafa Yaqub.
