Ustadz Aenul Yaqin beserta santri MDS berfoto bersama

MADRASAH DARUS SUNNAH RAIH JUARA 3 LOMBA FUTSAL TINGKAT TSANAWIYAH

Tim Futsal Madrasah Darus Sunnah sukses meraih gelar juara 3 pada event TZORFAS (The Zone of Religion Fun Art Sport and Sciences) 2023 yang diselenggarakan oleh Sekolah Insan Cendekia Madani BSD.

Pada laga tersebut, Tim Darus Sunnah berhasil menaklukkan Smart Excellencia dengan skor 4 – 1. Pertandingan ini terjadi setelah sebelumnya di fase 16 besar berhasil mengalahkan tim The Khalifah dengan skor 4 – 2, lalu melaju ke 8 besar melawan tim Syavana dan berakhir dengan skor  4-1.

Kemenangan  tim Darus Sunnah melawan Syavana menghantarkan mereka melaju ke babak Semi Final. Namun sayangnya, mereka harus takluk oleh SMP Islamic dengan skor 10 – 2.

Rasya Hidayah, selaku Kapten Tim, menilai bahwa gelar ini amat penting bagi Darus Sunnah, terutama tim Futsal. Pasalnya, ini jadi gelar perdana bagi tim futsal Tsanawiyah, sekaligus gelar kedua secara umum setelah 3 tahun puasa gelar.

Ustadz Aennul Yaqin, selaku pelatih tim Futsal Darus Sunnah, juga menyampaikan komentar. Menurutnya, gelar ini jadi pembuktian tim Futsal Darus Sunnah setelah selama 7 bulan kawan-kawan berlatih dengan sungguh-sungguh.

Dalam event ini, Tim Darus Sunnah total membawa 9 pemain yang terdiri dari kelas 1 sampai 3. Nama nama tersebut adalah Reyhan Akhri, Rasya Hidayah, Nabil Rahmadi, Roby Adnan, Fatih Pahlevi, Delatif Prakoso, Ahmad Zahri, Zuhair Al Khawarizmi dan El Maraghi.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Assalamu'alaikum para pengunjung yang budiman.

Silahkan pilih salah satu kontak dibawah ini untuk menghubungi kami

Madrasah Darus-Sunnah

6 Tahun Setingkat Tsanawiyah-Aliyah